Terwujudnya Kesamaan Kesempatan Melalui Kesetaraan Perlakuan di bidang Pendidikan dan Tenaga Kerja Harapan Tunanetra Indonesia

Mencetak File Braille

Menggunakan Mibee Braille (MBC4)


File-file Braille yang tersedia pada KEBI online terdiri dari 3 jenis, yaitu: file MBB yang dibuat menggunakan MBC, file BRL yang dibuat menggunakan CX, dan file BRF (bukan DXB) yang dibuat menggunakan DBT.

Mencetak file .MBB

File MBB hanya dapat dicetak dengan menggunakan program MBC, caranya:

  1. Buka dokumen/file MBB yang akan dicetak melalui program MBC v.4
  2. Jika file yang akan dicetak tersebut file cover atau file daftar isi, maka penomoran halaman otomatis MBC harus dihilangkan melalui menu Sisipan - Nomor Halaman, pilih peletakan nomor halaman ganjil dan genap menjadi Tidak ada. Hal ini harus dilakukan setiap kali anda membuka file dimaksud untuk tujuan dicetak.
  3. Tetapi jika file yang akan dicetak tersebut file isi buku, anda tidak perlu melakukan perubahan apapun.
  4. Untuk mencetaknya, pilih menu Berkas - Cetak Timbul - pilih nama driver embosser generic, klik OK.

Mencetak file .BRF

File BRF dapat dicetak melalui program DBT maupun MBC. Untuk mencetak file BRF melalui program MBC V.4 caranya:

  1. Buka dokumen/file BRF yang akan dicetak melalui program MBC v.4
  2. Sedikit berbeda dengan file MBB, untuk file BRF, baik file cover, file daftar isi, maupun file isi buku, penomoran halaman otomatis harus dihilangkan melalui menu Sisipan - Nomor Halaman, pilih peletakan nomor halaman ganjil dan genap menjadi Tidak ada
  3. Untuk mencetaknya, pilih menu Berkas - Cetak Timbul - pilih nama driver embosser Generic Text Only, klik OK.

Sedangkan untuk file BRL dapat dicetak dengan menggunakan program CX dengan cara seperti biasa.

Catatan: file BRL sebenarnya dapat juga dibuka melalui program MBC versi 4, akan tetapi format dokumentnya akan berubah dari aslinya sehingga perlu dilakukan pengeditan sebelum dicetak. Untuk itu direkomendasikan agar menggunakan program CX untuk mencetak file BRL.